Senin, 07 Agustus 2017

Wallpaper Dinding Medan Elemen Penting Untuk Percantik Rumah

Escribiendoalazurda - Dinding tentunya menjadi elemen pelingkup rumah yang utama. Tidak hanya bekerja sebagai struktur, namun juga sebagai pembatas ruang dan juga penghias rumah. Elemen yang dominan di dalam rumah ini perlu didesain unik dan menarik. Bukan dari bentuknya saja, namun juga bisa dari warna, gambar, dan berbagai macam hiasan lainnya. Untuk kali ini mendesain dinding bisa juga dengan menggunakan wallpaper dinding Medan unik dan cantik. Berikut beberapa desain wallpaper dinding yang bisa membuat ruang dalam rumah lebih menawan.


Ruangan yang dihias dengan wallpaper pegunungan ini terlihat sangat memukau. Gambar kualitas tinggi di dinding ini menunjukkan kesan seakan-akan ruangan dekat dengan tempat tersebut. Kesan dingin pun ditunjukkan dengan adanya gambar pegunungan bersalju tersebut. Cocok dengan ruangan yang serba putih. Uniknya lagi kamar tidur ini juga didesain dengan material kayu-kayu yang terkesan tua. Meski kesan dingin sangat dominan dalam ruangan, material kayu pada lantai juga memberikan kesan nyaman pada ruangan.

Wallpaper yang menghias area sudut ini tampak menghidupkan suasana ruang di sekitarnya. Gambar es membeku pada wallpaper sangat memikat mata. Warna dan gambarnya menambahkan nilai artistik pada ruangan. Coklat kayu dan biru tua saling menonjolkan warnanya masing-masing namun tetap terlihat indah di pandang mata.

Suasana tenang dan syahdu disajikan oleh wallpaper satu ini. Segala furniture kamar yang tampak sederhana memberikan spotlight pada wallpaper di dinding samping kamar. Dengan gambar pencahayaan yang mendamaikan itu, suasana ketika tidur pun jadi lebih tenang.

Foto hutan yang dilengkapi dengan pepophonan dan ilalang berwarna putih tersebut menyatu dengan warna desain lantai dan sofa dudukan pada ruangannya. Seakan-akan sedang berada di hutan dan bersantai di dalamnya. Posisi furniture di ruangan ini bisa mempengaruhi kesan tiga dimensi yang dihadirkan oleh wallpapernya. Sehingga cocok juga untuk berfoto ala-ala di dalam rumah.

Buah-buahan bisa juga ditampilkan secara detail dalam wallpaper ruangan. Contohnya seperti buah redberry satu ini. Nuansa musim dingin juga kental ditunjukkan oleh gambar ini. Adanya material kayu pada kabin rak di ruangan menambahkan kesan alami pada ruangan. Mengingatkan tentang warna batang pepohonan buah tersebut.

Siapa yang tidak suka pemandangan danau dan alam sekitarnya? Ruang tamu jadi terkesan luas dan besar dengan wallpaper satu ini. Gambaran visual yang tampak tiga dimensi membuat orang yang melihatnya memandang luas ke area gambar. Selain itu ruangan ditata dengan berbagai warna contohnya seperti warna hitam pada sofa, lantai kayu, serta dinding putih. Seandainya wallpaper tersebut tidak digunakan, ruangan akan terasa kosong dan sepi pada satu sisi yang tidak dihiasi oleh bangku sofanya.

Bisa dibilang wallpaper yang satu ini sangat mengagumkan. Warna dari wallpaper benar-benar mempengaruhi suasana ruang. Selain itu kesan laut yang dalam juga diperkuat dengan gradasi  biru yang makin pekat ke bagian bawah dinding. Sofa berwarna biru pun tampak menyatu dan terhanyut dalam suasana laut.

Pemandangan hehijauan juga dapat membuat kamar menjadi lebih cozy. Ketika bangun dari tidur dan disuguhkan gambar wallpaper ini tentunya akan membuat dirimu terasa lebih fresh dan semangat untuk memulai aktivitas sehari-hari lagi.


Untuk ruangan bergaya feminin bisa dihadirkan dengan desain ini. Warna merah muda memang cocok sekali dipadukan dengan warna putih sehingga memberikan kesan yang lembut dan empuk. Wallpaper bunga pun mempercantik ruangan serba pink-putih ini sehingga tidak terlihat monoton.

Jika memang ingin menghadirkan suasana hutan, tentunya harus totalitas dalam menghias ruangan. Selain wallpapernya, furniture seperti meja makan dan kursinya dibuat dengan material kayu bernuansa kan alam bebas. Gambar hutan yang disajikan pada dinding ruang makan ini benar-benar menjadi point of interest pada ruangan.

Ruangan serba putih akan tampak terlalu minim dan biasa saja tanpa sentuhan wallpaper serigala pada dindingnya. Kekontrasan yang dimunculkan oleh gambar dinding tersebut mempertegas dan memperkuat kesan ruangan putih ini. Dengan gambar serigala bertatapan tajam ini, akan menimbulkan gambaran mengenai karakteristik pemilik rumah yang tegas.

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.